INFORMASI LOMBA OLIMPIADE ASWAJA SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA
MA'ARIF FEST 2025 L.P MA'ARIF NU LUMAJANG
Ketentuan Peserta
- Peserta adalah siswa yang berasal dari sekolah (madrasah) dibawah naungan PC LP Ma’arif Kab. Lumajang dengan kategori per jenjang (SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA).
- Jumlah peserta maksimal setiap lembaga mengirimkan 2 peserta (pa atau pi).
Ketentuan Perlombaan
- Peserta melakukan wajib hadir minimal 30 menit sebelum lomba dimulai.
- Peserta dilarang mencontek dalam bentuk apapun ketika perlombaan berlangsung.
- Peserta wajib mengerjakan sendiri dengan jujur.
- Bagi peserta yang terlambat mengerjakan, tetap dapat mengerjakan soal tanpa memperoleh tambahan waktu (sesuai jadwal yang berlaku).
- Peserta yang telah selesai terlebih dahulu dalam mengerjakan soal sebelum waktu yang ditentukan diperkenankan untuk mengakhiri proses pengerjaan tanpa menunggu waktu maksimal yang ditentukan.
- Jika terdapat peserta yang melakukan kecurangan maka panitia berhak mendiskualifikasi.
- Perlombaan dibagi 2 tahapan yaitu Penyisihan dan Final.
- Materi lomba berupa materi pelajaran Aswaja (ke-NU-an) sesuai jenjang yang diikuti (SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA).
- Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat.
Pendaftaran
Tanggal 19 September – 11 Oktober 2025 melalui Link di web maarifmelayani.com
Tatacara Pendaftaran di web cek disini
Pendaftaran dan Pelaksanaan
Lomba Akan dilaksanakan pada tanggal 20 Oktober 2025 di STIT Miftahul Midad Sumberejo Sukodono
Sistematika Olimpiade Aswaja
Babak Penyisihan
- Pelaksanaan tanggal 20 Oktober 2025 pukul 08.00 WIB.
- Menggunakan sistem CBT.
- Peserta diwajibkan membawa laptop/HP.
- Peserta mengerjakan soal di Laptop/HP masing-masing dibantu Panitia.
- Peserta memasukkan username dan password yang telah diberikan oleh panitia.
- Soal terdiri dari 50 soal (pilihan ganda, pilihan ganda kompleks, benar-salah, dan menjodohkan).
- Soal dikerjakan dalam waktu 60 menit.
- Materi soal 90% dari buku pegangan Aswaja PW Ma’arif Jatim dan 10% materi Aswaja dari kearifan lokal.
Babak Final
- Pelaksanaan tanggal 20 Oktober 2025 setelah babak penyisihan.
- Menggunakan sistem cerdas cermat.
- Peserta adalah 6 orang yang lolos pada babak penyisihan.
- Terdiri dari 15 soal (5 soal jatah dan 10 soal rebutan).
- Soal dibacakan oleh juri.
- Pemenang ditentukan dari peserta yang mendapat nilai tertinggi sampai terendah.
- Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
Lebih lengkap Pelajari Juknis

Posting Komentar